• MTSN 3 PASURUAN
  • Dipilih Karena Prestasi, Dipercaya Karena Islami

Program Adiwiyata

 

MADRASAH ADIWIYATA adalah MADRASAH yang peduli lingkungan yang sehat, bersih serta lingkungan yang indah. Dengan adanya program ADIWIYATA diharapkan seluruh masyarakat di sekitar Madrasah agar dapat menyadari bahwa lingkungan yang hijau adalah lingkungan yang sehat bagi kesehatan tubuh kita. 

  

Gb. Salah Satu Sudut Taman Adiwiyata MTsN 3 Pasuruan

 

 Tujuan Dari ADIWIYATA :

  • Tujuan Umum : membentuk Madrasah peduli dan berbudaya lingkungan yang mampu berpartisipasi dan melaksanakan upaya pelestarian lingkungan dan pembangunan berkelanjutan bagi kepentingan generasi sekarang maupun yang akan datang.
  • Tujuan Khusus : mewujudkan warga Madrasah yang bertanggung jawab dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan melalui tata kelola Madrasah yang baik untuk mendukung pembangunan berkelanjutan

 

Prinsip Dasar Program ADIWIYATA :

  1. Edukatif, prinsip ini mendidik programer Adiwiyata untuk mengedepankan nilai-nilai pendidikan dan pembangunan karakter peserta didik agar mencintai lingkungan hidup, baik lingkungan dalam Madrasah, di rumah dan di masyarakat luas.
  2. Partisipatif, komunitas Madrasah harus terlibat dalam manajemen Madrasah yang meliputi keseluruhan proses perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi sesuai tanggungjawab dan peran.Partisipatif ini juga merupakan sebuah sikap yang harus dituntujukkan kepada lingkungan sekitar Madrasah dari komite sampai pemerintahan setempatdalam hal ini kementerian agama Kabupaten Pasuruan dan juga orang tua siswa, harus dilibatkan, agar pelestarian lingkungan hidup dari Madrasah bisa berdampak ke lingkungan sekitar.
  3. Berkelanjutan, seluruh kegiatan harus dilakukan secara terencana dan terus menerus secara komprehensif/berkesinambungan.

 

Komponen Untuk Mencapai Tujuan MADRASAH ADIWIYATA :

  1. Kebijakan Berwawasan Lingkungan
    • Visi dan Misi Madrasah yang Peduli dan Berbudaya Lingkungan.
    • Kebijakan Madrasah dalam mengembangkan Pendidikan Lingkungan Hidup.
    • Kebijakan Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) baik Pendidikan maupun tenaga Kependidikan dibidang Pendidikan Lingkungan Hidup.
    • Kebijakan Madrasah dalam hal penghematan Sumber Daya Alam
    • Kebijakan Madrasah yang mendukung terciptanya Lingkungan Madrasah yang Bersih dan Sehat.
    • Kebijakan Madrasah untuk pengalokasian dan penggunaan dana bagi kegiatan yang terkait dengan lingkungan hidup
  1. Pelaksanaan Kurikulum Berbasis Lingkungan
  • Pengembangan model pembelajaran lintas mata pelajaran,
  • Penggalian dan pengembangan materi dan persoalan lingkungan hidup yang ada di masyarakat sekitar,
  • Pengembangan metode belajar berbasis lingkungan dan budaya,
  • Pengembangan kegiatan kurikuler untuk peningkatan pengetahuan dan kesadaran siswa tentang lingkungan hidup.
  1. Kegiatan Lingkungan Berbasis Partisipatif
  • Menciptakan kegiatan ekstrakurikuler/kurikuler di bidang lingkungan hidup berbasis partisipatif di Madrasah,
  • Mengikuti kegiatan aksi lingkungan hidup yang dilakukan oleh pihak luar,
  • Membangun kegiatan kemitraan atau memprakarsai pengembangan pendidikan lingkungan hidup di Madrasah.
  1. Pengelolaan Sarana Pendukung Madrasah yang Ramah Lingkungan
  • Pengembangan fungsi sarana pendukung Madrasah yang ada untuk pendidikan lingkungan hidup,
  • Peningkatan kualitas pengelolaan lingkungan di dalam dan di luar kawasan Madrasah,
  • Penghematan sumberdaya alam (listrik, air dan ATK),
  • Peningkatan kualitas pelayanan makanan sehat,
  • Pengembangan sistem pengelolaan sampah.

 

Komentari Tulisan Ini
Halaman Lainnya
EKSTRAKURIKULER KIR      

    Kelompok Ilmiah Remaja adalah sebuah ekstrakulikuler yang dibentuk untuk mengembangkan minat bakat dalam bidang ilmiah, terutama ilmu ilmu eksak. Kurikulum dasar sekolah t

02/03/2022 09:44 - Oleh miftahgfr - Dilihat 860 kali
EKSTRAKURIKULER BOLA BASKET

MTsN 3 PASURUAN Kegiatan ekstrakurikuler bola basket MTsN 3 PASURUAN merupakan salah satu kegiatan ekskul olahraga yang sangat di minati oleh peserta didik. Ekstrakurikuler ini terbagi

02/03/2022 09:30 - Oleh miftahgfr - Dilihat 1431 kali
GURU & TENAGA KEPENDIDIKAN

.

01/03/2022 10:55 - Oleh miftahgfr - Dilihat 258 kali
Artikel

.

01/03/2022 08:32 - Oleh miftahgfr - Dilihat 264 kali
Download

.

26/02/2022 11:32 - Oleh miftahgfr - Dilihat 584 kali